Indeks Desa Membangun (IDM) merupakan Indeks Komposit yang dibentuk berdasarkan tiga indeks, yaitu Indeks Ketahanan Sosial, Indeks Ketahanan Ekonomi dan Indeks Ketahanan Ekologi/Lingkungan.
Berdasarkan Surat Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kotawaringin Barat tanggal 16 Juni 2020 perihal Updating Data IDM Tahun 2020. Dengan ini disampaikan hal-hal sebagai berikut:
- Data IDM merupakan salah satu parameter untuk menetapkan alokasi Dana Desa oleh Kementerian Keuangan.
- Hasil input Update Data IDM Tahun 2020 selambat-lambatnya diterima oleh Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi pada tanggal 5 Juli 2020 untuk selanjutnya ditetapkan sebagai status IDM Tahun 2020 melalui Keputusan Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Desa.
- Updating Data IDM Kabupaten Kotawaringin Barat Tahun 2020 akan dimulai tanggal 18 Juni 2020 sampai dengan 24 Juni 2020 untuk selanjutnya dilakukan verifikasi oleh Kecamatan, Kabupaten dan Provinsi.
- Proses pengisian kuisioner IDM oleh Kepala Desa/Perangkat Desa akan didampingi oleh Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa.
Perangkat indikator yang dikembangkan dalam Indeks Desa Membangun dikembangkan berdasarkan konsepsi bahwa untuk menuju Desa maju dan mandiri perlu kerangka kerja pembangunan berkelanjutan di mana aspek sosial, ekonomi, dan ekologi menjadi kekuatan yang saling mengisi dan menjaga potensi serta kemampuan Desa untuk mensejahterakan kehidupan Desa. Kebijakan dan aktivitas pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa harus menghasilkan pemerataan dan keadilan, didasarkan dan memperkuat nilai-nilai lokal dan budaya, serta ramah lingkungan dengan mengelola potensi sumber daya alam secara baik dan berkelanjutan. Dalam konteks ini ketahanan sosial, ekonomi, dan ekologi bekerja sebagai dimensi yang memperkuat gerak proses dan pencapaian tujuan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa.
Indeks Desa Membangun memotret perkembangan kemandirian Desa berdasarkan implementasi Undang-Undang Desa dengan dukungan Dana Desa serta Pendamping Desa.
Indeks Desa Membangun mengarahkan ketepatan intervensi dalam kebijakan dengan korelasi intervensi pembangunan yang tepat dari Pemerintah sesuai dengan partisipasi Masyarakat yang berkorelasi dengan karakteristik wilayah Desa yaitu tipologi dan modal sosial.
Untuk Login Laman IDM silakan kunjungi Website http://idm.kemendesa.go.id/login